Usaha franchise Japananese bento
makin marak dalam bentuk gerobak dan resto mini. Banyak juga bermunculan brand franchise
bento lokal yang menawarkan kerjasama dengan berbagai bentuknya. Muncul
pula resiko ketika mengelola usaha dengan brand orang lain. Banyak yang kecewa
bahkan frustasi ketika modal yang digelontorkan tidak sesuai harapan. Bahkan
ketika usaha berkembangpun,kerjasamanya hanya dengan masa tertentu. Akhirnya
bukan pengetahuan dan aset masa depan yang didapatkan.
Buku ini memberikan rahasia
mengelola usaha fast-food bento modal kecil tanpa franchise. Buku
ini bukan hanya sekedar resep biasa, tetapi pembaca seolah-olah mengikuti
kursus sekaligus praktek usaha sehingga pemahaman akan satu jenis usaha lebih
mendalam. Pembaca akan dipandu dan dapat memulai langsung usaha tanpa kerja
sama dengan franchise milik orang lain. Kelebihannya karena usaha yang
diajarkan dalam buku ini tanpa franchise tapi dikelola sendiri, maka keuntungan
lebih besar. Kita menghemat banyak biaya karena tidak membayar franchise,
selain itu kita punya merek sendiri.
Tidak hanya itu, buku ini memberikan
secara lengkap langkah-langkah operasional usaha fast-food bento mulai
dari cara mengelola sampai pendistribusiannya, selain itu ditambah resep dan
tampilan foto yang menarik termasuk resep membuatnya. Besar harapan buku ini
bermanfaat dan menjadi sumber inspirasi bagi Anda yang mulai ingin terjun ke
bisnis makanan.
0 komentar